Al Hidayat Samsu Pendidikan Al-Qur’an Penting di Terapkan Sejak Dini

FOTO: Al Hidayat Samsu Mengelar Sosialisasi Perda Baca Tulis Alquran di Hotel Grand Town Pengayoman.Selasa (01/08/2023)
FOTO: Al Hidayat Samsu Mengelar Sosialisasi Perda Baca Tulis Alquran di Hotel Grand Town Pengayoman.Selasa (01/08/2023)

Makassarportalcelebes.Com-pendidikan Baca Tulis Al-Qur’an sangat penting. Sebab Al-Quran menjadi pedoman hidup di dunia dan di akhirat.

“Menjadi kewajiban baik disekolah  maupun dilingkungan keluarga pendidikan Baca tulis Al-Quran dalam kurikulum. Sehingga anak-anak kita tertanamkan sifat-sifat Rasulullah,” ujar Anggota DPRD Kota Makassar Alhidayat Samsu saat sosialisasi di Hotel grand town , selasa  (01/8/2023)

Tema kegiatan ini yaitu Peraturan Daerah Nomor 01 Tahun 2012 tentang Pendidikan Baca Tulis Al-Qur’an, dengan menghadirkan narasumber, Sri marlina dan a.ahmad yaumal

Selain itu, kata Legislator muda DPRD Makassar ini, kehadiran Perda Baca Tulis Al-qur’an merupakan wujud kepedulian pemerintah dalam membebaskan masyarakat dari buta aksara Alqur’an. Khususnya bagi anak-anak berpendidikan dasar hingga menengah.

“Orang tua selayaknya menjadi garda terdepan dalam memberikan pondasi pendidikan agama kepada anak. Dalam perda ini, anak diharuskan mampu memahami dan membaca Alquran dengan baik,”

Narasumber pertama sri marlina pada paparan materinya menyampaikan bahwa perlu untuk bagaimana penyelenggaraan sistem pendidikan kita agar dapat meningkatkan keimanan dan ketaqwaan, serta akhlak mulia sehingga mencerdaskan kehidupan bangsa melalui baca tulis Al-Qur’an.

Lanjut narasumber kedua ahmad yaumal dalam materinya menyampaikan bahwa, Al-Qur’an ini turun ke bumi untuk umat Manusia, dan menjadi pegangan kita mau itu di dunia dan di akhirat nanti.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *