Kesbangpol Makassar Umumkan Lokasi Kampanye dan Titik Terlarang Pemasangan APK

MAKASSAR.portalcelebes.com- Pemerintah Kota Makassar melalui Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) mulai mempersiapkan diri menyambut Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) tingkat Kota Makassar dan Pemilihan Gubernur (Pilgub) Sulsel 2024.

“Kita sudah melakukan rapat Rapat Koordinasi di Ruang Rapat Sekertaris Daerah Kota Makassar bersama Forkopimda, Senin kemarin dengan beberapa pembahasan,” ujar Kepala badan (Kaban) Kesbangpol Kota Makassar Andi Bukti Djufrie, Selasa (24/9/2024).

Kata Andi Bukti, fokus pembahasan rapat koordinasi yakni terkait titik lokasi kampanye, dan titik pemasangan alat peraga kampanye, serta dukungan pemerintah kota dalam perekrutan KPPS Pilkada Tahun 2024.

Hal ini, lanjutnya, melibatkan lembaga dan instansi pemerintahan, polrestabes Makassar, Polrespelabuhan, Satpol PP, DLH, Kadis Kesehatan, Kadis Pemda, Camat se-Kota Makassar, Bawaslu Kota Makasssar, dan KPU Kota Makassar.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *