MAKASSAR Portalcelebes.Com – Respon keluhan masyarakat melalui Razia Cipta Kondisi ” polsek manggala melakukang razia malam pengendara yang mengunakan knalpot bogar, Sabtu (10/06/2023).
Polsek manggala mengamankan belasan unit motor lantaran menggunakan knalpot bogar/brong yang sangat dikeluhkan masyarakat.
“Respon cepat dan kepedulian personil Polsek manggala atas pengaduan serta curhatan masyarakat yang merasa sangat terganggu dengan suara keras yang dihasilkan oleh sepeda motor setiap malam yang menggunakan knalpot racing/bogar, sehingga motor kita amankan,” Kapolsek manggala Kompol syamsuardi
Tidak hanya motor yang diamankan, Personel polsek manggala juga menghadirkan para pemilik motor di Mako Polsek manggala untuk dilakukan pembinaan
“Sebelum dilaksanakan giat tersebut, kita telah memberikan imbauan Kamtibmas kepada masyarakat dan disekolah sekolah untuk tidak menggunakan knalpot racing/bogar dan mematuhi tata tertib dalam berlalu-lintas,” Ujar Kapolsek manggala .
Motor yang sudah diamankan selanjutnya diserahkan ke Satlantas polsek manggala untuk proses selanjutnya.
penulis#Bakri