Indeks

Sosialisasi Perda Baca Tulis Alquran Alhidayat Samsu,Wujud Kepedulian Pemerintah

MAKASSAR,portalcelebes.com-Pendidikan Baca Tulis Al-Qur’an merupakan Hal yang diwajibkan  seluruh sekolah dikota makassar  agar meneladani sifat Rasulullah. Sebab Al-Quran menjadi pedoman hidup di dunia dan di akhirat.

“Menjadi kewajiban sekolah formal dan formal untuk menggunakan pendidikan Baca tulis Al-Quran dalam kurikulum. Sehingga anak-anak kita tertanamkan sifat-sifat Rasulullah,” ujar Anggota DPRD Kota Makassar Alhidayat Samsu saat sosialisasi Angkatan ke V anggaran tahun 2024 di Hotel Grand Maleo, Sabtu (03/02/2024).

Tema kegiatan ini yaitu Peraturan Daerah Nomor 01 Tahun 2012 tentang Pendidikan Baca Tulis Al-Qur’an, dengan menghadirkan dua narasumber, Muhammad Rum dan Kamal dipandu Moderator, Kamaruddin S.

Selain itu, kata Legislator muda DPRD Makassar ini, kehadiran Perda Baca Tulis Al-qur’an merupakan wujud kepedulian pemerintah dalam membebaskan masyarakat dari buta aksara Alqur’an. Khususnya bagi anak-anak berpendidikan dasar hingga menengah.

“Orang tua selayaknya menjadi garda terdepan dalam memberikan pondasi pendidikan agama kepada anak. Dalam perda ini, anak diharuskan mampu memahami dan membaca Alquran dengan baik,”

Exit mobile version